Home » , » Resep Cara Membuat Bolu Singkong Panggang Enak

Resep Cara Membuat Bolu Singkong Panggang Enak

Posted by RESEP KULINER TERBAIK on Friday, 25 September 2015

Resep Cara Membuat Bolu Singkong Panggang Enak

Resep Cara Membuat Bolu Singkong Panggang Enak _ Pada kesempatan kali ini, saya telah membuat satu resep kue yang mana dalam pembuatannya menggunakan singkong sebagai bahan utamanya. Kue ini saya namakan Kue bolu Singkong Panggang. Saya berinisiatif membuat kue bolu singkong panggang ini karena kebetulan besok harinya saya akan kedatangan tamu kerabat dari luar kota. Jadi saya akan menjamu mereka selain masakan tentu cuci mulutnya saya buat kue bolu singkong panggang ini. Dalam membuat kue ini cukup simple dan praktis karena menggunakan bahan yang tidak banyak, sehingga anda tak akan mengeluarkan budget yang terlalu besar untuk membuat kue ini. Silahkan simak resepnya di bawah ini :

Resep Bolu Singkong Panggang

Bahan A di Mixer sampai kaku
  • 3 butir telur
  • 85 gram gula pasir
  • 1 sendok teh SP

Bahan B :
  • 350 gram singkong parut
  • 25 cc santan instan
  • vanilli, garam secukupnya

Cara Membuat :
  • Campur bahan A dengan bahan B. Aduk rata.
  • Masukkan dalam cup.
  • Panggan di oven dengan suhu 180 derajat celsius selama kurang lebih 30 menit.
 Untuk 5 Porsi


Demikianlah artikel tentang Resep Cara Membuat Bolu Singkong Panggang Enak di sajikan dari Resep Kuliner Terbaik untuk Anda. Terima kasih telah berkunjung dan temukan resep lainnya disini.


0 komentar:

Post a Comment

.comment-content a {display: none;}