Resep Mudah Puding Lapis Buah Segar dan Menyehatkan _ Unsur Serat sangat di butuhkan untuk tubuh manusia, karena serat berguna dalam memperlancar pencernaan. Serat bisa di dapatkan dari agar-agar laut maupun buah-buahan. Akan lebih istimewa bila kedua-duanya di satu padukan di buat menjadi puding lapis buah yang sangat menyehatkan terutama untuk memperlancar pencernaan. Selain sehat puding ini bisa menjadi pelepas dahaga di kala cuaca lagi panas, juga bisa di sajikan sebagai pencuci mulut, atau menu pembuka berbuka puasa anda. Puding ini di buat seperti biasa pada umumnya namun ada penambahan buah-buahan di dalamnya yang membuat puding ini menjadi lebih sempurna.
Terus bagaimana cara membuatnya ? Simak saja panduan resepnya dari saya pada artikel ini.
Resep Mudah Puding Lapis Buah
Bahan :
- 7 gram bubuk agar-agar putih
- 100 gram gula pasir
- 450 ml susu tawar cair
- 100 ml air
- 100 gram melon, potong dadu
- 100 gram semangka, potong dadu
- 100 gram stroberi potong - potong
- 100 gram nanas, potong dadu
- 1/4 sdt pasta coklat
Cara Membuat :
- Didihkan bubuk agar - agar dengan gula dan air. Masak hingga mendidih.
- Siapkan cetakan puding yang telah di basahi dengan air matang. Masukkan potongan buah-buahan ke dalam cetakan puding. Siram adonan agar bening hingga setengah dari tinggi cetakan. Dinginkan hingga mengeras.
- Tambahkan pasta coklat dan susu tawar cair pada sisa adonan agar-agar, didihkan kembali. Siramkan ke atas adonan agar-agar bening yang pertama. Bekukan, keluarkan dari cetakan.
- Siap di sajikan.
Demikian Resep Mudah Puding Lapis Buah Segar dan Menyehatkan di saikan dari Resep Kuliner Terbaik.
Terima Kasih Telah Mengunjungi Situs ini !!
0 komentar:
Post a Comment